SOSIALISASI WAWASAN KEBANGSAAN

SYAIDHA DARU 15 Juni 2021 14:18:05 WIB

Ngawu, Senin 15 Juni 2021 bertempat diruang rapat Kalurahan Ngawu dilaksanakan sosialisasi  wawasan kebangsaan oleh KESBANGPOL Kabupaten Gunungkidul dengan tema “ Mewujudkan Masyarakat Gunungkidul yang Berkarakter Kebangsaan dalam Bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia”.

Sosialisasi tersebut dihadiri Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gunungkidul Suharno, SE dan Wiwik Widiastuti, SE, M.M selaku narasumber.

Dalam kesempatan ini Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gunungkidul Suharno, SE dan Wiwik Widiastuti, SE, M.M menyampaikan tujuan sosialisasi wawasan kebangsaan ini untuk kembali menggelorakan semangat dan meningkatkan peran serta seluruh lapisan masyarakat untuk memperkokoh kesatuan dan persatuan Bangsa Indonesia serta cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sosialisasi wawasan kebangsaan ini diikuti 40 orang perwakilan Tokoh Masyarakat dan Lembaga Kalurahan Ngawu, kegiatan berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protocol kesehatan

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar