RAPAT KOORDINASI PEMERINTAH KALURAHAN NGAWU

SYAIDHA DARU 14 Juni 2021 13:10:50 WIB

Ngawu , Senin pagi 14 Juni 2021 Pemerintah Kalurahan Ngawu mengadakan Rapat koordinasi dan membahas beberapa hal diantaranya tentang PPKM Mikro Kalurahan Ngawu.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Lurah Ngawu Wibowo Dwi Jadmiko dan dihadiri oleh seluruh Pamong Kalurahan. Dalam pembahasan tersebut fokus terhadap kegiatan PPKM mikro di Kalurahan Ngawu, dikarenakan dalam beberapa Minggu ini terdapat penambahan kasus positif Covid 19 di Kapanewon Playen.

Wibowo Dwi Jadmiko selaku Lurah Ngawu menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Kalurahan Ngawu untuk selalu mentaati aturan dan himbauan yang di sampaikan oleh pemerintah diantaranya disiplin protokol kesehatan dalam segala kegiatan yang ada di kalurahan Ngawu. Koordinasi dengan Babinsa,Babinkantibmas, Puskesmas dan Instansi lainya sangatlah penting dalam upaya penanggulangan Covid 19 khususnya dikalurahan Ngawu. Dengan cara bergotong royong dan selalu disiplin protokol kesehatan , pencegahan pandemi Covid 19 dikalurahan ngawu kita yakin bisa melawannya.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar